Enchanting Indonesia in SIngapore

Enchanting yang berwujud dari kata mempesona atau memikat dibuktikan dalam acara Enchanting Indonesia di Civic Plaza, Ngee Ann City, dan Orchard Road, Singapura. Acara yg dilaksanakan pada tanggal 26-27 Juli 2008 itu menarik pengunjung lebih dari 30.000 orang. Enchanting Indonesia adalah Event tahunan yg dilakukan sejak 2007 dengan tujuan mempromosikan Pariwisata budaya dan produk indonesia di Singapore.

Pertunjukan tarian tradisional Indonesia ini juga dimeriahkan oleh penampilan penari nasional, Didik Nini Thowok yang menampilkan dua tarian. Salah satunya adalah tari Dwi Muko (Dua Wajah). Selain itu, acara ini juga menampilkan peragaan busana karya para perancang Indonesia yang menampilkan busana batik dan busana berbahan kain tenun khas Indonesia. Bahkan rangkaian pementasan di Nge Ann City dengan inti acara bertema “Cultural Evening”, dikhususkan bagi tamu penting seperti duta besar negara-negara sahabat dan pejabat pemerintahan Singapura. Acara yang digagas PPI Singapura bersama dengan KBRI di Singapura ini secara keseluruhan memang baik dilakukan sebagai salah satu ajang promosi Visit Indonesian Year 2008.[Kiwi]












































Tidak ada komentar:

Posting Komentar